-->

KEPEDULIAN ZOLA DAN SHERRIN THARIA, PERMUDAH ABTA BEROBAT KE JAKARTA

Kota Jambi, www.jejakkasus.info - Optimisme akan kesembuhan sakit tulang yang dialami Abta kian tinggi, seiring dengan kepedulian Gubernur Jambi, H.Zumi Zola,S.TP,MA dan istri, Hj.Sherrin Tharia Zola yang memberikan bantuan kepada Abta dan orangtuanya untuk berobat ke Jakarta. Minggu (12/6) malam, harapan Bapak Syairazi (orangtua Abta), untuk membawa Abta berobat ke Jakarta ditanggapi dengan sangat baik oleh Gubernur Jambi, Zumi Zola.

Abta (10 tahun), anak kelas 4 SD Negeri 85 Kasang, Kota Jambi menderita sakit tulang kanan dan telah dirujuk untuk dioperasi ke salah satu rumah sakit di Jakarta. Namun, orangtua Abta menhadapi kesulitan biaya untuk berangkat ke Jakarta dan tempat tinggal di Jakarta selama Abta dirawat di Jakarta.

Pergumulan berat yang dihadapi oleh Abta dan orangtua menemui titik terang ketika Zumi Zola dan istri, Sherrin Tharia Zola memberikan bantuan kepada Abta untuk berobat ke Jakarta. Zola sudah menghubungi Kepala Kantor Perwakilan Provinsi Jambi di Jakarta untuk memberikan kamar penginapan secara gratis kepada Abta dan orangtuanya selama berobat di Jakarta.

Jika tidak ada halangan, orangtua Abta akan membawa Abta untuk berobat ke Jakarta pada Senin (13/6) pagi, dan anak RT 5 Kasang tersebutpun akan segera mendapat perawatan di Jakarta.

Atas kepedulian Zumi Zola dan Sherrin Tharia tersebut, Syairazi mengucapkan terimakasih. “Terimakasih Pak Gubernur, semaga operasi anak saya lancar,” ujar Syairazi. ITA/Hms.

0 Response to "KEPEDULIAN ZOLA DAN SHERRIN THARIA, PERMUDAH ABTA BEROBAT KE JAKARTA"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel