-->

Pos Pantau Gitgit Tingkatkan Kegiatan Patroli bersama Linmas

Polda Bali - Polres Buleleng www.jejakkasus.info - Keamanan dan ketertiban afalah dambaan semua masyarakat. Sebagai pelayan masyarakat dalam rangka Harkamtibmas Pos Pantau Lebaran 2017 Polsek Sukasada Polres Buleleng yang berlokasi di Desa Gitgit terus tingkatkan pelayanan masyarakat dengan melaksanakan Patroli bersama Linmas diseputaran Desa Gitgit.

Kegiatan Patroli  tersebut dilsksanakan pada hari Selasa tanggal 27 Juni 2017 mulai pukul 23.00 Wita  2 ( dua ) orang anggota Pos Pantau Lebaran 2017 Desa Gitgit dipinpin oleh Padal Ipda I Ketut Arnawa, melaksanakan giat patroli bersama 8 ( delapan ) orang anggota Linmas Desa Gitgit yang dipinpin oleh I Komang Sukarsana.

Patroli menggunakan sepeda motor memantau situasi kamtibmasn seputaran Desa Gitgit untuk mencegah tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas lainya.

Kapolsek Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS saat dimintai konfirmasi menegaskan bahwa "Pihaknya  terus berupaya meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat dengan terus meningkatkan kegiatan patroli dimalam hari guna terwujudnya situasi kamtibmas Wilkum Polsek Sukasada khususnya dan Polres Buleleng pada umumnya selalu kondusif". Ungkap Kapolsek. (Priya).

0 Response to "Pos Pantau Gitgit Tingkatkan Kegiatan Patroli bersama Linmas"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel