-->

Bersinergi dengan Linmas dan Pecalang Amankan Twin Lake Vestifal 2017 di Danau Buyan Desa Pancasari

Polda Bali - Polres Buleleng www.jejakkasus.info - Sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat Polsek Sukasada jajaran Polres Buleleng kembali Amankan kegiatan Twin Lake Vestifal 2017 di Danau Buyan Desa Pancasari, Kec. Sukasada.

Kegiatan tersebut berlangsung pada hari ini Sabtu tanggal 8 Juli 2017 pukul 09.00 Wita  15 ( lima belas ) orang Personil Polsek Sukasada yang tergabung dalam Regu II Siaga Polsek Sukasada dipinpin oleh Padal AKP I Nyoman Adika  bersinergi dengan unsur pengamanan Desa seperti Pecalang dan Linmas Desa Pancasari melaksanakan pengamanan Twin Lake Vestifal 2017 di Danau Buyan Desa Pancasari.

Giat Twin Lake Vestifal 2017 di  Desa Pancasari hari ini mementaskan hiburan Masyarakat berupa Lomba Pedawu, Gebogan, Gangsing, kontes buah bunga dan sayur serta penutupan jambore petualang.
Cuaca diseputaran Danau Buyan Desa Pancasari hujan lebat, situasi dalam keadaan aman terkendali.

Kapolsek  Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS saat dikonfirmasi menjelaskan  bahwa "Kami terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan mengamankan Twin Lake Vestifal 2017  bersinergi dengan pihak unsur pengamanan Desa baik Pecalang maupun Linmas sehingga Giat Twin Lake Vestifal dapat berjalan dengan aman dan lancar, serta Situasi Kamtibmas Wilkum Polsek Sukasada tetap  aman dan kondusip", Ucap Kapolsek. (Priya).

0 Response to "Bersinergi dengan Linmas dan Pecalang Amankan Twin Lake Vestifal 2017 di Danau Buyan Desa Pancasari"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel