-->

HARIAN JEJAK KASUS SAMPANG - RAKOR TENTANG PKL, KASATPOL PP MINTA MAAF.

Sampang, www.jejakkasus.info - Kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang dalam menata dan merelokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) terus berlanjut.
Kali ini upaya untuk mengevaluasi rencana yang sempat terhambat di inisiasi oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sampang, dengan menggelar Rapat Koordinasi di aula kantor Satpol PP senin siang 10/4.

Rapat Koordinasi yang dihadiri oleh Diskop UM dan Tenaga Kerja, Dishub, Dinas Pendapatan, Kodim 0828 serta Kasi Trantib di semua Kecamatan membahas langkah lanjutan rencana penataan dan relokasi PKL.

Ka Satpol Sampang Rudy Setiadi menekankan tujuan rapat koordinasi ini untuk mempertajam kebijakan Pemkab dalam menata PKL.

Pertemuan kali in cukup penting guna mencairkan ketegangan serta menyatukan langkah maupun persepsi yang selama ini sempat terhambat
"Saya mewakili Satpol PP meminta maaf jika selama ini ada perbedaan persepsi dan langkah, selanjutnya mari saling bersinergi karena bagaimanapun tujuan kita sama,"ujarnya.

Rudy Setiadi berharap rapat koordinasi perlu di lakukan secara intens guna mengevaluasi langkah yang sudah di lakukan serta mencari solusi bersama atas kendala yang terjadi
Sementara itu Kepala Diskumnaker Suhrowardi meminta Pemkab melalui Satpol PP tegas melakukan tindakan terhadap para PKL yang berjualan di jalan protokol tepatnya jalan Jaksa Agung Suprapto sampai Wakhed Hasyim
 "Penataan ini sebenarnya sebagai solusi baik bagi PKL maupun Satpol PP, sebab tanpa upaya relokasi pasti penertiban tetap di lakukan oleh Pemkab,"tandas Suhrowardi.

Suhriwardi mengapresiasi inisiatif Satpol PP yang mencairkan suasana, karena program yang selama ini sudah berjalan jadi terhambat karena para PKL kembali berjualan diluar.

Saat ini tempat relokasi di area Taman Wijaya depan Gor Indor sebelah timur sudah di lengkapi dengan tenda dan air oleh Diskumnaker, di tambah tenda dari Dishub, lampu taman oleh Disporabudpar dan DLH, serta lampu running promosi oleh Dishub. (Her).

0 Response to "HARIAN JEJAK KASUS SAMPANG - RAKOR TENTANG PKL, KASATPOL PP MINTA MAAF."

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel