-->

Untuk Lebih Dekat Dengan Warga Bhabinkamtibmas Desa Bengkel Berkunjung ke Rumah Warga

Polda Bali - Polres Buleleng www.jejakkasus.info - Bhabinkamtibmas Desa Bengkel Polsek Busungbiu Polres Buleleng melaksanakan Program Lebih dekat dengan warga melalui kunjungan kerumah Warga di Banjar Dinas  dan Desa Bengkel Kecamatan Busubgbiu Kabupaten Buleleng.

Polsek Busungbiu, Selasa( 27 /6/ 2017) jm 13.00 wita.
Bhabinkamtibmas Desa Bengkel Aiptu Wayan Supasken,  melaksanakan program lebih dekat dengan warga dengan melaksanakan kegiatan kunjungan atau  sambang kerumah  Nengah  Sumada sakah sorang warga di Banjar Dinas Bengkel Desa Bengkel Kecamatan Busubgbiu.
Kepada Nengah Sumada, Bhabinkamtibmas Aiptu Wayan Supasken menyampaikan pesan-pesan yang berkaitan dengan kamtibmas, agar warga lebih waspada dan lebih berhati hati saat hendak bepergian meninggalkan rumah dalam keadaan kosong agar memastikan kompor dan dupa bekas sembahyang sudah betul betul padam,  pintu dan jendela rumah dipastikan sudah terkunci dengan rapat, apabila bepergian dengan mengendarai motor atau mengemudikan kendaraan agar melengkapi diri dengan kelengkapan Helm keselamatan saat mengendarai motor, pasang sabuk pengaman saat nengemudikan mobil, dan lengkapi administrasi seperti SIM STNK serta Surat-surat Identitas diri lainnya,  jika memarkir sepeda motor agar diparkir ditempat yang aman dan pastikan sudah dalam keadaan terkunci.

Kapolsek Busungbiu mengungkapkan bahwa "Penyampaian informasi dan pesan - pesan kamtibmas melalui Sambang oleh Bhabinkamtibmas dirasa memang lebih efektif karena bisa bertatap muka langsung  dan apa yang kita sampaikan bisa langsung diterima oleh masyarakat. Dengan Sambang para Bhabinkamtibmas juga bisa mendengar keluhan, masukan, ataupun mengetahui langsung permasalahan yang dihadapi oleh warga binaannya untuk dianalisa dan dicarikan solusi bersama", demikian ungkap AKP I Nengah Muliadi, SH. (Priya).

0 Response to "Untuk Lebih Dekat Dengan Warga Bhabinkamtibmas Desa Bengkel Berkunjung ke Rumah Warga "

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel