-->

Polsek Sukasada Tingkatkan Patroli Amankan Piodalan di Pura Kantor Lurah Sukasada

Polda Bali - Polres Buleleng www.jejakkasus.info - Dalam rangka menjamin kelancaran arus lalu lintas sehubungan dengan pelaksanaan Piodalan di Pura Kantor Lurah Sukasada Polsek Sukasada jajaran Polres Buleleng laksanakan Patroli sekalugus pengamanan.

Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Sabtu tanggal 22 Juli 2017 pukul 09.00 Wita 4 orang personil Polsek Sukasada jajaran dari Polres Buleleng dipimpin oleh Ka SPKT II Aiptu Bahrudin dengan menggunakan Randis Kijang 401 Sukasada.
Kru kijang 401 melakukan pengaturan arus lalin, pengaturan dan pengawasan parkir untuk mencegah Curanmor serta menyebrangkan masyarakat dalam acara piodalan tersebut.
Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

Kapolsek Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS saat dilonfirmasi menjelaskan bahwa "Sudah menjadi kewajiban pihaknya untuk mengamankan kegiatan masyarakat guna kelancaran dan keamanan jalanya upacara piodalan dimaksud", ucapnya singkat. ( Priya).

0 Response to "Polsek Sukasada Tingkatkan Patroli Amankan Piodalan di Pura Kantor Lurah Sukasada"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel