Polsek Banjar Memasang Sepanduk Himbauan Bahaya Kebakaran Hutan
Polda Bali- Polres Buleleng, jejakkasus.info – Pada hari Sabtu tanggal 21 Oktober 2017 pukul 14.00 wita Paping Aiptu Nengah Pimpin, polsek Banjar Jajaran Polres Buleleng bersama sama anggota sabhara memasang Sepanduk bahaya Kebakaran di lahan kering menuju Desa Tigawasa, Kecamatan Banjar.Adapun tujuan dari memasang sepanduk pada lokasi yang kering kerontang dan banyak terdapat semak belukar dan pohon pohon yang kering yang sangat mudah terbakar, agar masyarakat yang melintas pada lokasi tersebut berhati hati membuang putung rokok apalagi membakar sampah di dekat lahan kering tersebut dan sangat berbahaya dan berpotensi menimbulkan kebakaran hutan.
Kapolsek Banjar saat dikonfirmasi pada tempat terpisah mengatakan" Sesuai arahan dari Polres Buleleng bahwa polsek yang daerahnya banyak terdapat hutan yang kering agar segera memasang sepanduk himbauan bahaya kebakaran, itu kami sudah tidak lanjuti dengan memasang sepanduk dibeberapa tempat yang berpotensi menimbulkan bahaya kebakaran," ucap Kapolsek Banjar Kompol Nyoman Surita,SH,M.M.(Priya)
0 Response to "Polsek Banjar Memasang Sepanduk Himbauan Bahaya Kebakaran Hutan"
Post a Comment