-->

Jalan Rusak Parah, Ganggu Minat Siswa Baru Masuk SMPN 2 Kendal

JEJAK KASUS, NGAWI - Jalan dari Kendal ke arah Karang Gupito sebagai akses jalan yang menghubungkan antar dua desa, yakni Desa Kendal dengan Desa Karang Gupito, keduanya masih termasuk dalam Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi. Dengan adanya jalan infrastruktur yang memadai dan kondisinya bagus, tentunya akan meningkatkan perekenomian di kedua desa tersebut.

Namun, sungguh sangat disayangkan kondisi jalan saat ini sangat memprihatikan, badan jalan banyak berlubang di sana-sini, material dan tanah banyak berserakan disekitarnya. Sungguh medan yang sangat berat untuk dilalui oleh pemakai jalan, khususnya pengguna roda dua. Hal tersebut juga mempengaruhi minat belajar calon murid baru yang ada di SMP Negeri 2 Kendal.

Menurut, Kepala SMP Negeri 2 Kendal, Widodo Endi Wahyono SPd SH mengatakan, bahwa akibat jalan yang rusak tersebut dari tahun ke tahun, jumlah murid baru yang masuk ke SMP Negeri 2 Kendal ini terus menerus mengalami penurunan.

"Banyak calon murid baru yang enggan kesini Mas.. Masalah akses jalannya yang sulit dilalui oleh sepeda motor, sehingga rata-rata calon murid yang berasal dari sekitar daerah ini, lebih memilih ke arah Magetan, karena akses jalannya yang mudah," terang Widodo kepada Jejak Kasus saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Rabu (14/5) kemarin.

"Disamping masalah jalan, sebenarnya juga masalah lokasi sekolah yang kurang strategis, Mas. Sekolah ini berada di pinggiran, jalan ke atas dekat ke Magetan dan jalan ke bawah dekat dengan Kendal, sedangkan masyarakat disini kebanyakan memilihkan anaknya untuk ke sekolah di Magetan, Mas. Kondisi Sekolah di sini seperti di ujung tanduk, tinggal tunggu nasib dan lama-kelamaan akan menjadi sepi, Mas," keluh Widodo pasrah.

Menurut, salah satu guru SMP Negeri 2 Kendal, Kholil mengatakan bahwa sebenarnya jalan yang dibagian bawah tersebut sudah ada perbaikan sampai dengan pertigaan, namun tidak sampai depan SMP Negeri 2 Kendal.

“Sekitar 6 bulan lalu memang ada perbaikan jalan, namun yang diperbaiki jalannya tidak sampai di sini, Mas hanya sampai pertigaan jalan di bawah, dan yang dari sini ke atas kondisi jalannya hancur,”terangnya.

Harapan Kholil untuk kedepannya, supaya pihak pemerintah desa maupun pemerintah daerah juga memperhatikan jalan-jalan yang ada di pedesaan supaya kegiatan perekonomian dan pendidikan dapat berjalan lancar. Sehingga masyarakat desa di sekitar sini bisa lebih baik taraf hidupnya. (ren/thor)

0 Response to "Jalan Rusak Parah, Ganggu Minat Siswa Baru Masuk SMPN 2 Kendal"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel